Skip to main content

Yuk Intip 5 Smartphone Yang Bakal Dicari di Tahun 2018

Yuk Intip 5 Smartphone Yang Bakal Dicari di Tahun 2018

Viaberita.com, Jakarta – Jelang awal tahun 2018 inovasi telepon pintar atau smartphone pastinya dinanti – nanti oleh hampir semua orang. Maka dari itu, sebagian besar produsen pembuat smartphone sudah bergegas untuk ambil ancang-ancang menyongsong tahun yang baru ini , produk yang baru, dan ambisi baru.
Beberapa rumor pun telah bocor dan inilah 5 smartphone yang paling ditunggu di tahun 2018. Ada yang sudah akan rilis, namun ada pula yang masih harus menunggu kuartal tiga tahun depan. Namun itu semua, smartphone di 2018 memang layak ditunggu. Belum lagi adanya chipset baru dari Qualcomm Snapdragon 845 yang diklaim sebagai prosesor paling maut saat ini.
Penasaran smartphone apa saja yang paling dinanti dan bakal dicari di pasaran tahun 2018? Berikut ulasannya, seperti yang dilansir dari laman merdeka.com

info viral indonesia

1. Xiaomi Mi Mix 3

Xiaomi perlahan tumbuh di luar Asia dan merencanakan smartphone yang akan rilis 2018mendatang. Adalah Mi Mix 3 yang kerap disinggung mirip dengan Sony Xperia.
Mi Mix 3 sepertinya akan menjadi perangkat pertama di luar sana dengan desain tanpa bingkai dan tanpa penel. Menyempurnakan Mi Mix 2 dengan Mi Mix 3 adalah langkah yang hebat. Setiap orang sedang menunggu perilisan perangkat ini karena dianggap bakal siap bersaing dengan smartphone Samsung bahkan Apple namun dengan banderol harga yang lebih murah.

INFO VIRAL INDONESIA

2. HTC U12

HTC fokus pada pembuatan pponsel hebat karena perusahaan itu sedang berantakan secara finansial dan setiap perangkat yang dibuatnya bisa jadi yang terkahir jika tidak mendapatkan daya tarik yang cukup untuk mendompleng kesehatan keuangan mereka. Untuk itu, kemungkinan besar HTC bakal jor-joran dalam mengembangkan gadget baru di tahun 2018.
HTC U12 sepertinya sedang dirakit dengan kekuatan penuh. Seperti memberikan layar yang modern, kamera dengan resolusi tinggi, perbaikan di beberapa interface yang bakal mendukung performa, dan lain sebagainya. Kita nantikan saja.

3. LG G7/ V40

LG telah membuat beberapa smartphone hebat di tahun 2017. LG V30 secara khusus dipandang sebagai standar baru bagi LG dalam hal desain dan finishing. Namun LG masih kalah dengan yang lain ketika sampai pada kinerja kamera dan interface.
LG kemungkinan besar bakal memiliki dua smartphone andalan di tahun 2018 nanti. Merek adalah LG G7 yang diperkirakan rilis musim semi dan juga LG V40 yang merupakan generasi penerus dari LG V30.

4. OnePlus 6/ 6T

OnePlus adalah perusahaan yang telah memiliki pengalaman 4 tahun di dunia ponsel. Namun mereka telah memiliki jagoan yang mumpuni, seperti OnePlus 5 dan 5T. Kinerjanya apik dan super cepat dengan Oxygen OS yang bersih dan menyenangkan.
Pada tahun 2018 mendatang, banyak pihak mengharapkan OnePlus 6 dan 6T dapat menjadi produk yang sangat baik. Khususnya perbaikan di sisi performa kamera yang di perangkat sekarang kurang dapat diandalkan.

5. Google Pixel 3/ 3 XL

Serangkaian smartphone Google Pixel telah dengan cepat menarik hari penggemar Android. Penerus dari Nexus ini dianggal lebih premium. Namun tetap tampil dengan janji update software hari ke-1 untuk segala pembaruan yang berasal dari Google.
Pixel 3 dan 3 XL diharapkan dapat segera rilis di tahun 2018. Diperkirakan pada musim gugur tahun depan. Seharusnya memang ada pembaruan yang signifikan, khususnya di bagian layar, baterai, dan kamera. (RF)

Comments

Popular posts from this blog

Kematian Korban Yang Dituding Mencuri Singkong, Sang Keluarga Ditawari Uang Damai Oleh TNI Sebesar Rp 1,4 Juta

Kematian Korban Yang Dituding Mencuri Singkong, Sang Keluarga Ditawari Uang Damai Oleh TNI Sebesar Rp 1,4 Juta Viaberita.com, Maluku  – Hanya karena dituding mencuri singkong, La Gode diduga mendapat kekerasan hingga hilang nyawanya dari prajurit TNI dari Pos Satgas 732 Banua, Kepulauan Taliabu, Maluku Utara. Mendapat laporan ini, Komisi Untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) bersama Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Maromoi, langsung mengambil sikap. Dalam kronoligis yang diterimanya, peristiwa itu dimulai saat La Gode tertangkap tangan mencuri singkong oleh anggota kepolisian setempat pada 10 Oktober 2017 silam, karena alasan tidak ada ruang tahanan di polsek setempat, La Gode langsung dititipkan ke Pos Satgas 732 Banua. “Anehnya tidak ditahan di kantor polisi, malah dibawa ke pos satgas. Alasan TNI menerima La Gode karena dilakukan proses pembinaan,” ujar Kepala Divisi Pembelaan HAM Arif Nur Fikri, seperti yang dikutip dari laman merdeka.com, di kantornya, Jak

Harga Telur Naik, Menteri Perdagangan Sebut Karena Banyak Ayam Sakit

Harga Telur Naik, Menteri Perdagangan Sebut Karena Banyak Ayam Sakit viaberita.com , Jakarta – Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) harga telur ayam dipasaran melonjak naik, meski demikian kenaikan harga ini dinilai oleh Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita masih dalam tahap toleransi. Sebab, jika dibandingkan justru lebih merugi sang peternak “Peternak pada waktu lalu turun wajar kemudian terjadi kenaikan dan kemudian turun waktu Lebaran,” katanya seperti yang dikutip dari laman republika.co.id, saat ditemui di Gedung Kementerian Perdagangan baru – baru ini. Ia pun mengungkapkan, jumlah serapan daging ayam dan telur pada Nataru ini tidak sebesar Idul Fitri 2017 kemarin, tetapi kenaikan harga relatif sama. Hal tersebut diakui Enggar karena pasokan yang berkurang. “Ada beberapa (ayam) peternak sakit,” ujar dia. Hal tersebut berdampak pada berkurangnya intensitas bertelur ayam petelur yang mengakibatkan pengurangan produksi telur. “Tapi sekarang suplai sudah normal,”

Argumen Abu Janda Dipatahkan Ustadz Felix Siauw

Argumen   Abu  Janda  Dipatahkan Ustadz Felix  Siauw Viaberita.com, Jakarta  – Perlu diketahui bersama, bendera berlafal la ilaha illallah muhammadur rasulullah yang selama ini dituding milik salah satu organisasi islam Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) adalah tidak benar. Hal ini sangat jelas sekali ketika Ustad Felix Siauw menjelaskan di acara talkshow Indonesia Lawyers Club soal “212: Perlukah Reuni?”, Selasa (5/12/17) malam. Ini pun sekaligus mematahkan argumen Permadi Arya alias Abu Janda al-Boliwudi, yang bersikeras bahwa bendera tersebut adalah milik HTI. Dalam adu argumen tadi malam, Abu Janda menilai Reuni 212 akhir pekan lalu ternoda dengan beredarnya bendera hitam putih tersebut. Sebab menurutnya, bendera itu tegas adalah bendera ormas Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) yang telah dibubarkan pemerintah melalui Pemerintah Pengganti Undang-undang Nomor 2 Tahun 2017. “Itu jelas sudah dibubarkan. Kenapa benderanya ada. Aparat ke mana,” jelas Abu Janda dikutip dari tvOne, Selasa malam